Minggu, 10 April 2011

[Book Review] Suara bisu by Rudi cahyono

Saya pernah mendengar ceramah bahwa salah satu hal yang menyebabkan penderitaan adalah karena mengira bahwa hidup itu selalu mulus. Tidak siap menerima bahwa yang namanya hambatan, rintangan, kerikil itu selalu ada. Ada kesetiaan yang dibalas dengan pengkhianatan, kadang takdir terjadi tanpa kita inginkan sebelumnya, ada kegilaan, ada kemiskinan, dan ada pula keputusasaan.

Kak @rudicahyo melalui suarabisu ini membidik lika-liku kehidupan anak manusia yang sebagian besar masih berkubang dalam kemiskinan dengan berbagai macam karakter, ironi, profesi dan sikapnya dalam menghadapi ‘penderitaan’. Kak @rudi cahyo seolah-olah melalui 11 cerita pendeknya menjadi M.Night Syamalan dengan kekuatan ending yang penuh kejutan. Keluar dari mainstream happily ever and after. Dan alur yang tidak mudah ditebak. Banyak pula nilai positif yang bisa saya ambil seperti keteguhan hati untuk tetap berada dalam ketaqwaan (Rapuh), Keteguhan untuk tetap menjadi ‘manusia’ (John von valeck), Hubungan baik yang tak bersekat antara pendidik dan yang dididik (Thomas), perlunya menjaga integritas walau serasa pahit (2500).

Simpel dan bergizi. Bercerita memang dapat mendidik tanpa kita merasa untuk digurui. Salut untuk kak @rudicahyo. Ditunggu karya-karya berikutnya. 


Follow @astu_MD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...